TeraNews Bisnis – Dunia usaha berduka. Hary Indratno, Direktur PT Varia Usaha Dharma Segara, anak usaha PT Semen Indonesia (SIG), mengembuskan napas terakhir pada Senin (28/4). Kabar duka ini disampaikan langsung melalui akun Instagram resmi SIG. Unggahan tersebut menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian sosok yang dinilai berjasa bagi perusahaan.
Baca juga: Wah, Air Terjun di Bekas Tambang!
"Keluarga besar Danantara Indonesia turut berduka cita atas wafatnya Bapak Hary Indratno," demikian bunyi pernyataan resmi SIG. Pernyataan tersebut juga mendoakan agar amal ibadah almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan.

Sayangnya, hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi mengenai penyebab maupun kronologi meninggalnya Hary Indratno. Pihak SIG masih belum memberikan informasi lebih lanjut terkait hal tersebut. Teranews.id akan terus berupaya untuk menggali informasi lebih detail seputar kabar duka ini.
Baca juga: IHSG Ambles! Saham Raksasa Anjlok











Tinggalkan komentar