Arsenal: Arteta Ultimatum Striker Baru!

El-Shinta

18 Oktober 2025

2
Min Read

Ekonesia – Arsenal kini bersiap tempur di kandang Fulham demi kokohkan puncak klasemen Liga Inggris. Meski tanpa Odegaard yang cedera, The Gunners tetap pede raih poin penuh usai kantongi 16 poin dari tujuh laga awal.

Jelang laga krusial ini, terungkap Arteta sempat beri peringatan keras ke striker anyar, Viktor Gyokeres, saat digaet dari Sporting CP dengan mahar Rp 1,2 Triliun. Arteta inginkan Gyokeres siap mental baja sebagai ujung tombak Arsenal.

 Arsenal: Arteta Ultimatum Striker Baru!
Gambar Istimewa : gilabola.com

Arteta tekankan, striker Arsenal wajib tahan banting. Nomor punggung sembilan adalah simbol tuntutan publik dan ekspektasi tinggi tiap pekan. Gyokeres wajib percaya diri meski gagal cetak gol di beberapa laga.

Gyokeres sendiri diboyong ke Emirates usai tampil menggila di Portugal dengan rata-rata 35 gol per musim. Sayang, startnya di London Utara belum mulus, baru tiga gol dari sepuluh laga. Arteta tetap beri dukungan penuh dan yakin Gyokeres butuh waktu adaptasi.

Arsenal kini unggul satu poin di puncak dan berambisi pertahankan posisi. Laga kontra Fulham jadi penentu momentum sebelum jeda internasional.

Sementara itu, rumor transfer Antoine Semenyo kembali mencuat. Dengan enam gol dari tujuh laga, striker Bournemouth asal Ghana itu diincar banyak klub besar, termasuk Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Agbonlahor, eks pemain Aston Villa, nilai Semenyo layak gabung Arsenal. Ia bahkan sebut Semenyo terlalu bagus untuk Spurs karena ambisi main di Liga Champions. Agbonlahor yakin Semenyo punya kualitas bersaing di sayap kiri Arsenal.

Semenyo kini diperkirakan bernilai Rp 1,7 Triliun. Namun, belum ada kepastian soal tawaran resmi Arsenal, mengingat fokus utama mereka adalah performa di liga.

Dari internal klub, bek Gabriel Magalhaes puji pemain muda Max Dowman. Gabriel sebut Dowman punya bakat luar biasa dan gaya main unik dibanding pemain muda akademi Arsenal lain.

Gabriel belum pernah lihat pemain seusia Dowman setenang dan secerdas itu di lapangan. Ia bahkan bandingkan Dowman dengan bintang muda Eropa. Mosquera, rekrutan baru, sebut gaya main Dowman mirip Lamine Yamal. Mosquera kaget Dowman baru 15 tahun.

Para pengamat nilai kepercayaan pemain senior ke Dowman bukti kualitas akademi Arsenal terus berkembang. Klub punya potensi besar lahirkan bintang baru dalam waktu dekat.

Ikuti kami di Google News

Tinggalkan komentar

Related Post